AnalisaKata
Beranda Bisnis Strategi Jitu Bisnis F&B Agar Pelanggan Selalu Berdatangan

Strategi Jitu Bisnis F&B Agar Pelanggan Selalu Berdatangan

Bisnis Food and Beverage atau biasa disingkat F&B ini merupakan bisnis yang berkaitan dengan produk makanan dan minuman. Misalnya, seperti kedai kopi, fast food, franchise kuliner atau restoran. Bisnis ini sangat diminati karena makanan dan minuman merupakan kebutuhan yang tak pernah terganti.

Agar bisnis F&B kita tetap kebanjiran pelanggan, maka perlu adanya strategi-strategi khusus untuk mewujudkannya. Lantas, apa saja ya strateginya? Yuk simak ulasan lengkapnya di bawah ini!

Buat Desain Toko Terlihat Menarik

Meski keberadaan toko berada di pinggir jalan, hal ini tidak lantas akan mengundang pelanggan untuk datang apabila toko tidak terlihat menarik. Terlebih di sekitar sana juga ada bisnis serupa. Oleh karena itu, kita perlu mendesain eksterior toko agar memiliki ciri khas sesuai konsep F&B yang dijual.

Tidak ada salahnya untuk menggunakan jasa konsultan arsitektur yang lebih paham dalam hal desain bangunan atau toko. Jangan lupakan plang nama toko harus terbaca jelas dan memberikan efek yang ‘mengundang’ pelanggan untuk datang.

Manfaatkan Media Sosial untuk Promosi

Media sosial merupakan salah satu media promosi yang sangat membantu. Apalagi untuk bisnis baru yang belum memiliki pelanggan, media sosial bisa menjadi penghubung antara kita dan para pelanggan.

Gunakanlah media sosial yang paling efektif dan sesuai dengan target pasar produk kita. Sebab, setiap media sosial mempunyai karakter pengguna yang berbeda. Namun, tidak ada salahnya juga memanfaatkan semua media sosial yang ada. Hal ini akan menjaring lebih banyak pelanggan yang datang ke restoranmu.

Jalin Komunikasi dengan Calon Pelanggan

Masih berkaitan dengan strategi sebelumnya, kita pun harus gerak aktif untuk menjalin komunikasi dengan calon pelanggan yang merupakan pengikut di media sosial toko. Tak hanya balas-membalas komentar, melainkan rutin memposting foto produk atau informasi seputar toko juga merupakan bentuk komunikasi.

Tidak perlu segan untuk membalas pertanyaan pelanggan agar bisa terjalin keakraban. Rasa akrab yang calon pelanggan rasakan di dunia maya, akan membuat mereka mulai penasaran dan akhirnya memutuskan datang ke toko.

Demikianlah beberapa strategi jitu bisnis food and beverage agar pelanggan selalu berdatangan. Salah satu strateginya adalah membuat desain toko agar terlihat lebih menarik. Hal ini bisa kita dapatkan dengan bermitra bersama franchise minuman dan kuliner terbaik franchisekuliner.id.

franchise kuliner hungrypedia

Pasalnya, perusahaan franchise satu ini memberikan penawaran berupa konsep menu dan outlet kekinian, yang pastinya akan menarik para pelanggan untuk datang. Selain itu, ada pula keuntungan lainnya seperti nett profit di atas 20%, balik modal super cepat, strategi lawan pandemi dan masih banyak lagi.

Jika menginginkan informasi yang lebih lengkap, langsung saja kunjungi website franchisekuliner.id sekaligus berkonsultasi dengan kontak yang tersedia. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat, ya!

Komentar
Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan